Pejarakan, 16 November 2024 – Dalam Rangka Hari Koperasi Internasional ke 76, dengan tema Kopdit Swastiastu Bergerak Membangun Harmoni Dengan Alam. Seluruh kepengurusan, manajemen dan anggota kcp gerokgak beserta masyarakat desa pejarakan dan jajaran satgas lingkungan beserta PUR Project Bersama-sama melaksanakan penanaman bibit mangrove di Desa Pejarakan. Tidak hanya penanaman bibit mangrove, kita juga mendapatkan edukasi tentang budidaya mangrove. Selain juga menjaga abrasi, hutan mangrove juga sebagai tempat berlindung satwa seperti kerang, kepiting, ikan-ikan kecil, dan burung. Hutan mangrove juga bisa dimanfaatkan sebagai objek wisata, penghasil keperluan industri, penghasil kebutuhan rumah tangga, sarana pendidikan dan pembelajaran. Selain itu, buah mangrove juga dapat dijadikan produk pangan seperti selai, dodol, sirup, jenang, dan kopi. Tidak hanya memikirkan tentang keuangan, lingkungan juga kita harus perhatikan dan jaga dengan baik. PUR Project berharap tidak hanya berhenti disini saja, semoga Kopdit Swastiastu dan lembaga-lembaga lain bisa terus melanjutkan program ini.